Jumat, 17 April 2009

OSN 7

SOAL
UJIAN SELEKSI PEMBINAAN OLIMPIADE TINGKAT SEKOLAH
MATA PELAJARAN : FISIKA
WAKTU : 90 MENIT

1. Sebutkan 7 besaran pokok dan satuannya dalam SI.
2. Bagaimana cara menentukan massa jenis zat padat yang mempunyai bentuk tidak teratur? Jelaskan secara singkat dan jelas!
3. Bagaimana maksud pernyataan “air memiliki massa jenis 1 g/cm3 dan besi 7900 Kg/m3?
4. Isilah titik-titik di bawah ini:
a. 15 sekon = menit
b. 20 kwintal = ons
c. 108 Km/jam = m/s
d. 1 g/cm3 = Kg/m3
5. Sebuah kelereng yang massanya 60 g dimasukkan ke dalam gelas ukur sebelum dan sesudah kelereng dimasukkan, volume air di dalam gelas ukur menunjukkan angka 75 mL dan 100 mL. Hitung massa jenis kelereng (dalam g/cm3)!
6. Di jalan tol sebuah mobil ber GLB dengan kecepatan 60 Km/jam selama 15 menit. Berapa jarak yang ditempuhnya?
7. Balok A dengan berat 50 N ditimbang bersama-sama dengan balok B. Ternyata neraca pegas menunjukkan nilai 75 N. Jika g = 10 m/s2, berapa massa balok B?
8. Sebuah balok yang alasnya berukuran 20 cm x 30 cm diletakkan di atas lantai. Bila massa benda itu 2 Kg, berapa besar tekanan yang diberikan balok pada lantai (g = 10 m/s2)?
9. Sekaleng minuman diet terapung di air, sementara sekaleng soda tenggelam. Mengapa?
10. Hukum kekekalan energi menyatakan bahwa…
11. Sebutkan 4 contoh perubahan bentuk energi!
12. Sebuah benda berada pada suhu -2 oC sedangkan benda lain pada 20 oF, benda mana yang lebih dingin? Jelaskan!
13. Suhu suatu benda sebesar 68 oF. Berapa suhu benda itu jika diukur dengan termometer
a. Skala Celcius
b. Skala Reamur
c. Skala Kelvin
14. Apa yang dimaksud dengan suhu nol mutlak?
15. Apa yang terjadi dengan gerak partikel pada suhu nol mutlak?
16. Mengapa untuk mengukur suhu di daerah kutub digunakan termometer alkohol?
17. Tentukan pertambahan panjang sebuah baja yang disebabkan oleh kenaikan suhu dari 10 oC menjadi 30 oC jika panjang awalnya 5 m (koefisien muai panjang baja = 1,1 x 10-5 /oC)!
18. Mengapa kawat telepon didesain kendor diantara dua tiang?
19. Sebuah panci aluminium diisi air sampai penuh, kemudian dipanaskan sampai mendidih. Mengapa sebagian air dipanci tumpah?
20. Sebuah keping bimetal dibuat dari aluminium dan tembaga, ketika dipanaskan bimetal itu melengkung ke arah seperti ditunjukkan pada gambar berikut ini.
Pada suhu ruang sesudah dipanaskan
aluminium
tembaga



a. Logam mana yang koefisien muainya lebih besar?
b. Gambarlah diagram bimetal tersebut jika dicelupkan ke dalam es!
KUNCI JAWABAN SOAL
UJIAN SELEKSI PEMBINAAN OLIMPIADE TINGKAT SEKOLAH
MATA PELAJARAN : FISIKA


1. Besaran pokok dan satuan dalam SI
No
Besaran
Satuan
1
Panjang
Meter
2
massa
Kilogram
3
Waktu
Sekon
4
Suhu
Kelvin
5
Kuat arus listrik
Ampere
6
Intensitas cahaya
Candela
7
Jumlah zat
Mol
2. Massa ditimbang, volume dengan gelas ukur yang diisi air, massa jenis dihitung dengan persamaan (ρ = m/V)
3. Setiap 1 cm3 air memiliki massa 1 g dan setiap 1 m3 besi memiliki massa 7900 Kg.
4. Konversi
a. ¼ menit = 0,25 menit
b. 20.000 ons
c. 30 m/s
d. 1000 Kg/m3
5. V = 100 mL – 75 mL = 25 mL = 25 cm3
ρ = m/V = 60 g / 25 cm3 = 2,4 g/cm3
6. S = V.t = 60 Km/jam x ¼ jam = 15 Km
7. WB = 75 N – 50 N = 25 N
MB = WB / g = 25 N / 10 m/s2 = 2,5 Kg
8. A = 20 cm x 30 cm = 600 cm2 = 6 x 10-2 m2
F = m.g = 2 Kg x 10 m/s2 = 20 N
P = F/A = 20 N / 6 x 10-2m2 = 3,33 x 102 N/m2
9. ρkaleng minuman diet < ρair dan ρkaleng minuman soda > ρair
10. Energi tidak dapat diciptakan dan tidak dapat dimusnahkan tetapi energi dapat dirubah dari satu bentuk ke bentuk lainnya.
11. Listrik→kalor (setrika), Listrik→kimia (pengisian accu), Listrik→gerak (motor listrik), Listrik→cahaya (lampu).
12. Benda pada 20oF karena suhunya lebih rendah.
13. Konversi
a. 20 oC
b. 16 oR
c. 293 K
14. Suhu paling rendah yang masih mungkin dimiliki oleh suatu zat (0 K = -273 oC)
15. Gerak partikel berhenti
16. Karena titik beku alcohol sangat rendah (-112 oC)
17. ∆L = Lo.α.∆t = 5 m x 1,1 x 10-5 /oC x 20oC = 0,0011 m
18. Agar tidak putus ketika menyusut di waktu dingin.
19. Karena koefisien muai air lebih besar daripada koefisien muai panci (aluiminium).
20. a. aluminium
b.

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

yang mau kasih komentar, silahkan yach...

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda