Jumat, 17 April 2009

OSN 3

1. Sebuah balok kayu dicelupkan ke dalam minyak yang massa jenisnya 0,8 g/cm3 dan seperduapuluh bagiannya nampak di atas permukaan air. Kemudian balok yang sama dicelupkan ke dalam air. Berapa bagian balok yang tidak tercelup di dalam air?
a. 1/5
b. 3/5
c. 2/5
d. 4/5

2. Sebuah gaya F bekerja pada`sebuah benda yang berada pada bidang licin dengan kemiringan θ seperti pada gambar. Bila massa benda adalah m dan percepatan gravitasi bumi g, berapa resultan gaya sejajar bidang miring yang bekerja pada benda itu?.
a.
FF
b.
θF + mg sin θ
c. F – mg sin θ
d. Mg sin θ

3. Dua buah bola dilemparkan mendatar bersamaan dari puncak sebuah gedung yang tinggi, satu dengan kelajuan vo dan yang lainnya dengan kelajuan ½ vo, maka
a. Bola dengan kelajuan awal v­o sampai duluan ke tanah
b. Bola dengan kelajuan awal ½ v­o sampai duluan ke tanah
c. Kedua bola sampai bersamaan ke tanah
d. Tidak dapat diketahui tanpa tahu tinggi gedungnya

4. Sebuah mobil 1200 Kg mogok di jalan yang mendatar. Seutas kabel yang digunakan untuk menariknya akan putus bila dikenakan gaya tegang 3000 N. Percepatan maksimum yang dapat diterima oleh mobil mogok itu dari mobil Derek adalah… . (anggap g = 10 m/s2)
a. 2 m/s2
b. 2,5 m/s2
c. 3 m/s2
d. 4 m/s2

5. Sebuah benda digantung dengan seutas tali. Dalam keadaan diam tegangan talinya 60 N, dengan g = 10 m/s2. Jika benda ditarik ke atas sehingga tegangan talinya 90 N, ini berarti percepatan yang dialami benda sebesar… .
a. 1,5 m/s2
b. 15 m/s2
c. 3 m/s2
d. 5 m/s2

6. Beban bermassa 20 Kg ditempatkan pada jarak 2 m dari kaki B pada`sebuah meja datar bermassa 100 Kg yang panjangnya 8 m. Gaya yang bekerja pada kaki A untuk menahan beban dari meja adalah … .
a. 150 N
b. 350 N
c. 550 N
d. 750 N

7.
Benda dilepaskan dari puncak seperempat lingkaran, lalu berhenti di titik C berjarak 5 m dari titik B. Koefisien gesekan kinetik lantai BC jika AB licin adalah… .
a. 0,1
b. 0,3
c. 0,4
d. 0,5

8. Gaya F yang diberikan pada sebuah benda massa m1 memberikan percepatan 20 m/s2. Gaya yang sama diberikan pada sebuah benda massa m2 memberikan percepatan 30 m/s2. Jika kemudian kedua benda diikat bersama dan gaya yang sama diberikan pada gabungan benda ini, carilah percepatannya!

9. Sebuah benda dilempar vertical ke atas sehingga dapat mencapai ketinggian tertentu. Maka setelah mencapai tinggi tertentu benda akan kembali lagi ke bawah, yaitu ke pelempar. Jadi dapat disebutkan bahwa dari keadaan awal sampai akhir benda mengalami… .
a. Gerak diperlambat dan gerak dipercepat
b. Gerak kecepatan tetap dan dipercepat
c. Gerak dipercepat dan gerak berubah beraturan
d. Gerak diperlambat dan gerak kecepatan tetap

10. Dua benda massa m1 dan m2 dipercepat secara seragam dipermukaan tanpa gesekan seperti pada gambar. Perbandingan tegangan T1/T2 diberikan oleh:
M1
M2
T2
T1




11. Sebuah bola kecil massa M dijatuhkan dari tempat yang sangat tinggi. Setelah jatuh menempuh 100 m, benda mencapai kecepatan terminal dan seterusnya jatuh dengan kelajuan tetap. Usaha yang dilakukan oleh gesekan udara melawan bola selama jatuh 100 m pertama… .
a. Lebih kecil dari usaha yang dilakukan oleh gaya gesekan selama 100 m kedua
b. Lebih besar dari usaha yang dilakukan oleh gaya gesekan selama 100 m kedua
c. Sama dengan 100 Mg
d. Lebih besar dari 100 Mg

12. Sebuah gaya sebesar 50 N bekerja pada benda. Benda berpindah sejauh 5 m tegak lurus arah gaya. Berapa besar usaha oleh gaya tersebut?

13.
t(s)
10
v(m/s)
20
0Sebuah benda bermassa 2 Kg dari keadaan diam didorong gaya F sehingga benda bergerak lurus dengan kecepatan sebagai fungsi waktu seperti terlihat dalam grafik. Berapa gaya F pendorongnya?
a. 1 N
b. 10 N
c. 20 N
d. 0,5 N



14. Ketika benda yang dilempar ke atas mencapai titik tertinggi maka… .
a. Energy potensialnya maximal
b. Energy kinetiknya maximal
c. Energy mekaniknya maximal
d. Energy mekaniknya minimal

15. Jika diketahui percepatan gravitasi bumi 10 m/s2, maka usaha yang dilakukan Andi untuk mengangkat balok bermassa 4 Kg setinggi 5 m adalah… .
a. 20 J
b. 40 J
c. 50 J
d. 200 J

16. Sebuah truk bermassa 2 ton melaju di jalan yang lurus dengan kecepatan 72 Km/jam. Berapakah besarnya gaya gesek yang diperlukan untuk menghentikan truk dalam jarak 20 m?
a. 200 N
b. 2000 N
c. 4000 N
d. 20000 N

17. Sebuah kereta luncur bermassa 5 Kg mula-mula diam di atas jalan horizontal. Koefisien gesekan kinetik antara kereta dan jalan adalah 0,2. Kereta ditarik sejauh 3 m oleh sebuah gaya 40 N yang dikerjakan pada kereta dengan arah horizontal.
a. Hitunglah usaha yang dilakukan oleh gaya F.
b. Hitunglah usaha yang dilakukan oleh gaya gesekan.
c. Tentukan perubahan energy kinetic kereta.
d. Tentukan kelajuan kereta setelah menempuh 3 m.

18. Sebuah bandul terdiri dari beban bermassa m diikatkan pada sebuah tali yang panjangnya L. Beban ditarik ke samping sehingga tali mebuat sudut θo dengan vertical dan dilepas dari keadaan diam. Tentukan kelajuan beban dan tegangan tali pada saat beban berada di dasar ayunan.

19.

V0
fkSebuah balok terletak di bidang miring mendatar, kemudian balok tersebut dipukul hingga memberikan kecepatan awal 5 m/detik. Ternyata balok tersebut dapat meluncur sejauh 15 m kemudian berhenti. Tentukan koefisien gesekan kinetic antara balok dan bidang mendatar




20.
T3
T3
T3

45o
60oSebuah benda beratnya 20 N digantungkan dengan tali seperti terlihat pada gambar. Tentukan gaya tegang tali T1, T2, dan T3.

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

yang mau kasih komentar, silahkan yach...

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda